loading...

Zaskia Gotik Lawan Balik Para Pembencinya dengan Kalimat Ini



Nama pedangdut Zaskia Gotik dicecar publik karena dianggap menghina lambang negara Indonesia. Ia menjawab nyeleneh tanggal kemerdekaan negara ini dan menjawab salah dengan sengaja ketika ditanya mengenai salah satu lambang Pancasila.

Atas hal ini, penyanyi yang kerap dipanggil Eneng itu membela diri di akun Instagramnya. Bahkan ia tidak sungkan menggunakan kalimat yang keras untuk melawan para pembencinya.

Dikutip dari Kapanlagi.com, Zaskia melepaskan kalimat berikut, "Meletakkan kesalahan kepada orang lain atau mengira kesalahan orang lain memang mudah. Tetapi amat sukar untuk kita mengaku atau mengira kesalahan kita sendiri. Kita tidak senantiasa betul dan orang lain tidak senantiasa salah. Jika kita terlalu kerap menyalahkan, kita mesti bersedia untuk disalahkan. Karena jika kita selalu mencari kesalahan orang lain, orang lain juga akan senantiasa mencari kesalahan kita," ujar Zaskia.

Kisah penghinaan ini dimulai ketika mantan tunangan Vicky Prasetyo itu diundang hadir di program musik populer Tanah Air, Dahsyat bersama Trio Cecepy (Julia Perez dan Ayu Ting Ting), Selasa, 15 Maret 2016.

Pada salah satu segmen yang bertajuk 'Cerdas Cermat', trio wanita bertubuh seksi itu ditantang oleh para host untuk adu kecerdasan. Berbagai pertanyaan-pertanyaan dasar dan umum dilontarkan oleh Deni Cagur. Salah satunya tanggal berapakah Hari Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.

Di saat Ayu dan Jupe menjawab dengan benar (17 Agustus 1945), Zaskia malah memberikan jawaban nyeleneh. "Setelah adzan subuh, tanggal 32 Agustus," ujar Zaskia dengan ekspresi berharap jawabannya mengundang tawa para penonton.

Tak cukup sampai situ saja, Zaskia kembali menuliskan jawaban yang ceplas-ceplos saat Deni bertanya tentang lambang sila kelima dari Pancasila. Lagi-lagi Jupe dan Ayu menjawab dengan benar (Padi dan Kapas), sementara itu sang penggagas goyang itik itu malah menjawab sekenanya; "bebek nungging!".

Sumber : feed.id