Kandidat calon presiden Amerika Serikat (AS) dari Partai Republik, Donald Trump sempat menjadi buah bibir di media sosial. Penyataannya yang melarang imigran muslim masuk tanah AS memicu kontroversi.
Sosok Donald Trump rupanya tak luput dari perhatian putri Ustaz Yusuf Mansur, Wirda Salamah Ulya. Duta Quran yang dikirim ke Negeri Paman Sam ini pun punya pendapat tentang sosok Donald Trump itu.
Pendapat Wirda terlontar lantaran netizen yang khawatir dengan kondisi Wirda selama di AS.
"Wir, apa pendapat mu tentang Donald Trump? Jujur, aku khawatir dengan keadaan kamu di Amerika sana," tanya akun Takil di ask.fm Wirda, Rabu 2 Maret 2016.
Wirda menilai aksi Donald Trump sebetulnya provokasi yang sengaja dibuat untuk melambungkan namanya. Dia berharap tidak akan ada lagi pihak yang terprovokasi dengan isu yang dibawa Trump tersebut.
"Duh, jangan lagi. Donald Trump itu sengaja kok berkoar-koar seperti itu. Orang mau tenar sekarang mah gampang kok, ngebully saja terus, ngehujat orang saja terus. Itu yang sampe akhirnya diomongin, dikenal banyak orang, diangkat di media, abis itu minta maaf dah. Selesai. Jangan terprovokasilah, ngomong-ngomong aku enggak di US," tuturnya.
Sumber : dream.co.id