Wanita di era moderen seperti saat ini memiliki segudang kesibukan. Inilah yang akhirnya melatarbelakangi kaum wanita tidak sempat pergi merawat diri mereka ke salon atau tempat kecantikan.
Namun, solusi dari permasalah tersebut ternyata mudah. Cukup dengan menggunakan semua barang yang ada di rumah, termasuk sayuran.
Anda bisa mengaplikasikannya di rumah sebanyak dua kali sebulan. Facial sayuran bermanfaat untuk meingkatakan tekstur, membuat lembut, dan menghasilkan kulit bersinar.
Bahan:
1. Gelatin
2. Jus sayuran (mentimun atau tomat tergantung pada jenis kulit Anda
3. Air mawar
4. Telur
Cara:
Langkah 1
Ambil setengah cangkir gelatin bersama dengan satu cangkir jus sayuran. Jika Anda memiliki kulit kering, gunakan mentimun. Jika kulit berminyak, maka tomat pilihan yang terbaik. Sekarang gabungkan campuran tersebut secara bersamaan.
Langkah 2
Panaskan gelatin dalam panci dan biarkan selama 20 menit. Tunggu gelatin sampai meleleh.
Langkah 3
Kemudian tambahkan campuran jus sayuran dengan gelatin.
Langkah 4
Setelah selesai, tuangkan campuran dalam mangkuk dan letakan di lemari es. Aduk dengan cepat setiap 15 menit. Setelah 30 menit, keluarkan dari lemari es.
Sumber : feed.id